Brangol.desa.id - Pemerintah Kabupaten Ngawi telah menyalurkan bantuan sosial (bansos) berupa bantuan langsung tunai bahan bakar minyak (BLT BBM). Bantuan ini akan diberikan kepada 8,831 orang penerima manfaat (KPM).
Yang telah dilaksanakan pada hari ini , Rabu 19 Oktober 2022 yang bertempat di balai desa Brangol.
Jumlah penerima BLT BBM khususnya untuk wilayah Desa Brangol sejumlah 25 orang yang berasal dari masyakat kurang mampu sebanyak 23 Orang dan 3 orang berasal pekerja ojek online yang beralamat di Desa Brangol.
Bantuan ini diberikan sebagai subsidi atas kenaikan harga BBM yang mana akan selalu berdampak pada kenaikan harga sembako.
Teguh Dwi Prasetyo selaku kasi kesejahteraan menyampaikan meskipun bantuan ini bernama BLT BBM tidak serta merta bantuan ini harus dibelikan BBM, tetapi bisa dipake untuk membeli kebutuhan pokok setiap hari.
Disampaikan pula oleh pendamping PKH bahwa bantuan ini tidak bersifat permanen yang artinya bantuan ini hanya diberikan selama tiga bulan mulai bulan Oktober sampai dengan akhir tahun 2022 atau bulan Desember. Pada pencairan pertama dicairkan sebesar 200.000 rupiah, jadi masih ada dua kali lagi pencairan yang akan diterima oleh warga.